Popular Post

Posted by : Gusnaedy Fadly 48 14 Des 2012


Sayonara Pajama Drive!!!!!
Saya rasa itu merupakan kata yang tepat kita lantunkan untuk the first stage JKT48 generasi pertama. Semalam, senshuuraku Pajama Drive telah di laksanakan di theater. Dan tentunya semalam, merupakan moment yang paling tidak bisa di lupakan oleh semua member JKT48 dan juga para fans nya.
Banyak sekali kejadian yang menarik dan mengharukan di senshuuraku Pajama Drive tadi malam. Kejadian itu telah saya rangkum dalam artikel ini, silahkan di simak :
Senshuuraku Pajama Drive, yang berlangsung di theater pada tanggal 13 December 2012 tepatnya di laksanakan pada pukul 07.00 WIB malam. Sebelum teater berlangsung pada siang hari nya sudah banyak fans yang memadati FX, untuk mengantri photopack terbaru yaitu seifuku Gokigen.
Dan pada malam hari, senshuuraku Pajama Drive pun tiba, member berdoa sebelum melakukan aksinya di atas panggung. Di atas panggung theater JKT48 mengawali show mereka hari itu dengan Jikhosukai dari masing-masing member.


Setelah itu, video momen-momen stage JKT48 generasi pertama di putar di atas panggung. Yang menjadi kageana pada malam itu, ialah sang leader “Melody”.
Overture pun bergema, dan kemudian di lanjutkan dengan lagu pertama yaitu Shonichi dan Hissatsu Telleport. Pada malam itu, ada performance solo dance dari Rena Nozawa. Dan diantara fans yang menyaksikan theater malam itu, ternyata ada Akicha dan Harusan yang juga ikut menyaksikan performance adik-adik mereka.

Acara selanjutnya ialah MC1, dengan topic “Suka Duka Perform Pajama Drive”. Member yang pertama kali menyampaikan pesan dan kesannya adalah sendy!!
Sendy : “Awalnya merasa gak bakal yakin bisa bawain setlist Pajama Drive, apalagi kebagian lagu Pajama Drive, tapi untungnya ternyata bisa”.
Nabilah : (Dengan model rambut seperti pertama kali di theater, dia menangis dan kemudian bercerita tentang pengalaman nya saat berlatih Tenshi No Shippo).
Melody : “Pajama Drive merupakan awal perjuangan kami di theater, tapi bukan perjuangan kami saja, melainkan perjuangan bersama kalian juga (Fans)”.
Kinal : (Mengawali dengan hormat), kemudian dia berkata “Awalnya bingung dengan apa itu setlist Pajama Drive, tapi dengan perjuangan keras akhir nya bisa”.
Shania : (Sambil tersendu-tersendu, dia berterima kasih kepada seluruh fans yang selalu setia mendukung JKT48”.
Rena : “pertama kali perform, aku belum lancer berbahasa Indonesia , tapi karena fans, akhirnya saya dapat terus berjuang”.
Sonia : “Tanpa Pajama Drive aku gak bakal ada disini, dank arena semangat fans, akhirnya aku bisa terus menampilkan yang terbaik di Pajama Drive”.
Ayana : “Awalnya gak yakin bakal bisa bawain Pajama Drive karena merasa gak kuat, tapi dengan berjuang bersama dan support dari fans akhirnya aku bisa”
Dhike : “awalnya aku merasa gak mampu, karena dance aku lebih buruk dari kinal dan beby, tapi di Pajama Drive akhirnya aku dapat menari dengan baik”
Stella : “dulunya saya gak bisa dance dan malas latihan, sempat ngambek karena di marahin pelatih, tapi akhirnya aku ingin membuktikan bahwa aku bisa”.
Veranda : “pertama belajar Pajama Drive, merasa sulit apalagi sambil sekolah. Tapi dengan berlatih keras, akhirnya bisa membawakan Pajama Drive dengan baik”.
Ghaida : “saya merasa menjadi seorang idol itu sulit, apa lagi harus membagi waktu, sudah pernah sempat ragu dengan Pajama Drive, tapi dengan semangat dan latihan keras akhirnya aku bisa”.
Jeje : “awalnya merasa pusing lihat blocking Pajama Drive, apalagi harus latihan seharian sampai kurang tidur, tapi dengan usaha keras akhir nya kita mampu”.
Beby : “saya merasa Pajama Drive itu sangat sulit, tapi seperti lagi shonichi ‘usaha keras itu tak akan menghianati’, akhirnya bisa sukses membawakan Pajama Drive”.
Rica : “saya merasa sulit menyesuaikan Blocking , tapi dengan support fans, akhirnya bisa dan terima kasih juga untuk para staff, setlist ini penuh kenangan”.
Gaby : “di Pajama Drive saya dapat belajar  menari dan menyanyi, dan terima kasih atas support dari Fans”.
Setelah MC1 usai, teater pun di lanjutkan dengan lagu Tenshi No Shippo yang di bawakan oleh Nabilah, Rena, dan Sonia.

Selanjutnya di lanjutkan dengan lagu Pajama Drive, yang di lantunkan oleh Shania, Sendy dan Ayana.

Jonjou Shugi menjadi lagu setelah lagu Pajama Drive yang di bawakan oleh Dhike, Veranda dan Stella. Dan di penampilan Jonjou Shuggi, JKT48 generasi ke 2 menjadi backdancer nya.

Lagu yang kesembilan sekaligus merupakan unit song terakhir di malam itu adalah, Kagami No Naka No Jeane D Arc yang di bawakan  oleh sang Jenderal “Kinal” bersama para pasukannya “Beby, Gaby, Ghaida dan Rica”.
Setelah itu acara kembali masuk ke MC sesi 2, oleh performer lagu Kagami, yang membahas “Kesan Tentang Saat Membawa Unit Song Kagami” .
Beby : “Pegang Blockingan Kagami dan Jonjou Shuggi itu beda karakter”.
Kinal : “Masukin bendera Kagami ke stand nya itu susah”.
Acara selanjutnya ada MC sesi ke 3 oleh Beby, Rica, Stella, Sonia, Ayana, Gaby, Rena, Ghaida dan  Nabilah. Dengan topic “Arti Dari Lagu Yang Telah Mereka Bawakan.
Setelah itu teater di lanjutkan dengan lagu Boku No Sakura, dan setelah itu fans pun melakukan Encore.

Encore pun selesai dan di lanjutkan dengan perkenal JKT48 generasi ke 2 oleh Nadila, Shinta, Rona, Thalia, Acha dan Delia yang tadi juga sekaligus menjadi backdancer.
Setelah perkenalan Generasi ke 2, lagu Wasshoi J pun di lantunkan di Teater dan di lanjutkan dengan lagu terakhir yaitu Shiroi Shirt.

Lagu terakhir telah usai di bawakan oleh para member, dan selanjutnya acara di lanjutkan dengan pembacaan pesan dan kesan dari fans yang sudah masuk melalui facebook ataupun twitter dengan menggunakan hastag #pajamadrive. Pesan pertama dari Dwi Uwile Anggraini (Facebook) tentang nonton teater pertama dibacakan oleh Stella. Pesan ke 2 dan ke 3 dari @prabuerg dan azaliaarf di bacakan oleh Achan. Pesan ke 4 dari @JFairnando yang di bacakan oleh Shania. Pesan ke 5 dan 6 dari @rosikaonly dan @RezaSultanM di bacakan oleh Nabilah. Dan pesan yang terakhir dari Yudhistira Widi Nugraha (Facebook) di bacakan oleh veranda.


Setelah pembacaan pesan dan kesan, teater kembali di lanjutkan dengan Bonus lagu perama yaitu Gomen Ne Summer.

Dan Heavy Rotation yang kita kenal sebagai lagu debut JKT48, juga di jadikan sebagai bonus song pada malam itu.

Acara selanjutnya yaitu pengumuman resmi dari pihak official bahwa pada tahun baru nanti (1 januari 2013) akan di adakan sebuah New Year Show.
Dengan ini, last show teater “Pajama Drive” oleh JKT48 generasi pertama resmi berakhir, dan member berkata “sampai ketemu di setlist berikutnya”.

Semoga dengan berakhirnya 1st setlist ini, akan menjadikan JKT48 semakin baik untuk ke depannya. Karena telah kita ketahui bahwa setlist ini sudah di bawakan oleh JKT48 selama 7 bulan. Tentunya banyak sekali kenangan di dalamnya..
Ganbatte JKT48!!!!!!!!!

Sumber Gambar : @JapaneseStation dan @officialJKT48

Leave a Reply

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda!!!

>>Jangan Meninggalkan Komentar Yang Bersifat Menyinggung, Gunakan Komentar Anda Dengan Bijak

>>Di Larang Meninggalkan Link Ataupun SPAM Pada Komentar Anda

Terima Kasih Atas Kunjungannya!!

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Gusnaedy Fadly 48 - Gusnaedy Fadly - Powered by Blogger - Designed by Gusnaedy Fadly 48 -